Cemerlang Masa Depan Pendidikan Yatim dan Dhuafa melalui Rumah Qur’an
Pendidkan merupakan hak setiap warga negara Indonesia, dengan ini pemerintah wajib menyediakan kesempatan yang sangat luas kepada rakyatnya supaya memperoleh pendidikan yang berkualitas.
Dengan ini maka hak atas pendidikan berarti untuk semua kalangan masyarakat baik yang kaya maupun yang miskin dan juga yang normal atau berkebutuhan khusus. Begitupun, anak yatim. Karena anak yatim merupakan salah satu diantara anak-anak yang memerlukan pendidikan dengan kurikulum kebutuhan khusus.
Karena hal ini sehingga anak yatim memiliki karakter atau pembawaan yang berbeda dengan anak – anak pada umumnya.
Dengan itu, Berbagi Peduli mengajak Sahabat Peduli untuk mendukung mengedepankan anak-anak yatim dan dhuafa yang berprestasi dan cerdas melalui Rumah Qur’an ini.